Hadits tentang habbatussauda dalam ilmu kedokteran modern. Menurut hadits yang di shohihkan HR Bukhori Muslim menyebutkan, “Sesungguhnya di dalam habbtussauda (jintan hitam) terdapat kandungan penyembuh untuk segala jenis penyakit, kecuali kematian.” Tentunya dalam hadits tentang habbatussauda ini menerangkan jika pengobatan tradisional sudah berjalan bagus sejak zaman Nabi Muhammad SAW.
Habbatussauda merupakan nama, dimana kandungan didalamnya mencakup natura seed, black seed, jintan hitam, black caraway, black cumin, kaludru, nigella sativa dan jenis bahan obat lainnya. Bahkan Rosulullah SAW menganjurkan untuk meminum salah satu jenis obat tersebut jika memang dalam kondisi sakit. Untuk memberikan penjelasan awal, mari kita bahas mengenai Habbatussauda terlebih dulu.
Kandungan Habbatussauda
Sebelum membahas lengkap mengenai hadits tentang habbatussauda, lebih dulu kita akan membahas mengenai kandungan habbatussauda si obat mujarab ini. Pasalnya, habbatussauda merupakan rempah yang berbentuk butiran dengan warna hitam. Bahkan ahli pengobatan seperti Ibnu Sina dan Al-Biruni sudah menggunakannya sebagai bahan obat tradisional.
Jenis obat-obatan in dikenal luas sejak 2000-3000 tahun sebelum Masehi. Masyarakat di kawasan Pakistan, India dan Timur Tengah sangat percaya jika mengkonsumsi jintan hitam akan bisa menyembuhkan penyakit. Sehingga di berbagai bagian Negara tersebut menganggap jika habbatussauda sangat bagus dipakai sebagai penangkal berbagai jenis penyakit.
Dalam penelitian, habbatussauda tidak hanya mengandung crystalline nigellone saja. Didalamnya banyak kandungan bermanfaat lain seperti protein, karbohidrat, asam amino, minyak volatile, serat kasar dan alkaloids. Selain itu mineral yang dibutuhkan tubuh seperti kalium, kalsium, natrium dan besi juga lengkap ada didalamnya.
Manfaat Habbatussauda
Setelah itu, ternyata mengkonsumsi habbatussauda juga memberikan banyak manfaat bagi kita semua. Dibawah ini merupakan manfaat habbatussauda atau yang bisa disebut dengan jintan hitam:
Menambah Sistem Imun Tubuh
Habbatussauda yang dikenal luas sebagai ekstrak jintan hitam memiliki manfaat besar dalam membangun sistem imunitas (kekebalan) tubuh. Kandungan habbatussauda mampu merangsang sel-sel T sehingga daya imunitas dalam tubuh manusia akan terus terbangun. Bahkan saat ini, penyakit AIDS dan Kanker dapat dicegah dengan rutin mengkonsumsi obat ini.
Membantu Menjaga Konsentrasi
Asam linoleat (omega 6) dan linolenat (omega 3) dalam habbatussauda sangat membantu dalam meningkatkan kecerdasan otak manusia. Anak-anak yang masih dalam fase pertumbuhan sangat dianjurkan mengkonsumsinya. Dengan begitu maka peredaran darah menuju otak akan terus lancar. Sehingga daya tangkap anak akan semakin bagus untuk konsentrasi mereka belajar.
Mencegah Stress dan Gangguan Tidur
Kandungan Saponin di dalam habbatussauda memberikan banyak manfaat. Kortikosteroid akan memberikan manfaat besar dalam menyusun metabolism karbohidrat dalam tubuh. Selain itu juga akan menambah kandungan protein, memperlancar syaraf, otot dan fungsi ginjal serta jantung. Kondisi inilah yang akan mencegah seseorang mudah lelah, mengalami stress dan ganguan tidur. Racun didalam tubuh akan mudah dinetralkan.
Memperbaiki Saluran Pencernaan
Minyak volatile di dalam habbatussauda juga memberikan banyak manfaat. Antara lain dapat membunuh bakteri (E Coli dan Strainbakteri V Colera). Bahkan kandungan volatile ini dianggap lebih bagus dibandingkan pemakaian antibiotik seperti Tetraciclin dan Ampicillin
Menambah Nutisi Pada Ibu Hamil dan Bayi
Dalam masa pertumbuhan, anak-anak membutuhkan daya imunitas tinggi untuk berkembang. Bahkan mereka juga membutuhkan nutrisi cukup agar selalu dalam kondisi sehat. Kandungan Omega 3, 6 dan 9 sudah lengkap didalamnya. Sehingga jintan hitam dinilai lengkap dalam mencukupi kebutuhan ibu hamil dan anak-anak balita yang butuh asupan nutrisi.
Anti Kanker
Habbatussauda juga sangat berfungsi sebagai penghancur sel kanker. Meningkatnya antibody sangat mempengaruhi ketahanan seseorang dari serangan berbagai potensi kanker didalam tubuh. Bahkan hal ini sudah dibuktikan langsung oleh salah satu ilmuwan California Selatan. Senyawa minyak dalam habbatussauda efektif dalam membangun kekebalan tubuh.
Hadits Tentang Habbatussauda dengan Takhrijnya
Berbicara persoalan hadits tentang habbatussauda. Sebagai pembuktian jika jaman Rasulullah SAW telah memakai habbatussauda dalam ilmu pengobatannya tertuang dalam sejumlah hadits. Hadits tentang habbatussauda yang bisa menjadi pandangan sampai sekarang diantaranya Ibnu Batthal berkata:
ﻫﺬﺍ ﺍﻟﺤﺪﻳﺚ ﻳﺪﻝ ﻋﻤﻮﻣﻪ ﻋﻠﻰ ﺍﻻﻧﺘﻔﺎﻉ ﺑﺎﻟﺤﺒﺔ ﺍﻟﺴﻮﺩﺍﺀ ﻓﻲ ﻛﻞ ﺩﺍﺀ ﻏﻴﺮ ﺩﺍﺀ ﺍﻟﻤﻮﺕ ﻛﻤﺎ ﻗﺎﻝ ﻋﻠﻴﻪ ﺍﻟﺼﻼﺓ ﻭﺍﻟﺴﻼﻡ ﺍﻻ ﺍﻧﻪ ﺍﻣﺮ ﺍﺑﻦ ﺍﺑﻲ ﻋﺘﻴﻖ ﺑﺘﻘﻄﻴﺮ ﺍﻟﺤﺒﺔ ﺍﻟﺴﻮﺩﺍﺀ ﺑﺎﻟﺰﻳﺖ ﻓﻲ ﺍﻧﻒ ﺍﻟﻤﺮﻳﺾ… ﻭﻳﻜﻮﻥ ﻣﻨﻬﺎ ﻣﺎﻳﺼﻠﺢ ﺧﻠﻄﻬﺎ ﺑﺒﻌﺾ ﺍﻻﺩﻭﻳﺔ ﻓﻴﻌﻢ ﺍﻻﻧﺘﻔﺎﻉ ﺑﻬﺎ ﻣﻨﻔﺮﺩﺓ ﻭﻣﺠﻤﻮﻋﺔ ﻣﻊ ﻏﻴﺮﻫﺎ
Artinya : “Khasiat atau pemanfaatan habbatus sauda ke semua penyakit selain kematian sebagaimana perintah Nabi SAW, memerintahkan Ibnu Abi Atiq untuk mencampurkan habbatus sauda bersama minyak zaitun ke hidung orang sakit. Macam penyembuhannya yakni pencampuran bersama obat yang lain, maka khasiatnya akan dikombinasikan dengan obat yang lain.”
Kemudian Al-Kirmani juga menyatakan,
ﻳﺤﺘﻤﻞ ﺇﺭﺍﺩﺓ ﺍﻟﻌﻤﻮﻡ ﻣﻨﻪ ﺑﺄﻥ ﻳﻜﻮﻥ ﺷﻔﺎﺀ ﻟﻠﻜﻞ ﻟﻜﻦ ﺑﺸﺮﻁ ﺗﺮﻛﻴﺒﻪ ﻣﻊ ﺍﻟﻐﻴﺮ
Artinya : “Maknanya secara umum yakni menyembuhkan semua macam penyakit, namun dengan syarat harus dikombinasikan bersama jenis obat lainnya.”
Ibnu Qayyim Al-Jauziyah di sebuah dalam kitab thibbun nabawi juga menjelaskan,
وَهِيَ كَثِيرَةُ الْمَنَافِعِ جِدًّا، وَقَوْلُهُ: «شِفَاءً مِنْ كُلِّ دَاءٍ» ، مِثْلُ قَوْلِهِ تعالى: تُدَمِّرُ كُلَّ شَيْءٍ بِأَمْرِ رَبِّها أي: كلّ شيء يقبل التَّدْمِيرَ وَنَظَائِرَه
Artinya : “Habbatussauda mempunyai banyak sekali manfaat, sesuai dengan sabda Rasulullah SAW, “Obat Untuk Segala Macam Penyakit”. Dimana hal tersebut dipertegas sesuai dengan firman Allah SWT, “Angin mampu menghancurkan banyak hal dengan perintahan Rabb-nya”. Dimana segala sesuatu yang bisa dihancurkan dengan angin dan lain sebagainya (Tidak semua hancur dengan angin, demikian fungsi dari habbatus sauda).”
Hadits tentang habbatussauda dari Al-Khattabi menyatakan,
ﻗﺎﻝ ﺍﻟﺨﻄﺎﺑﻲ ﻛﻤﺎ ﻓﻲ ﻋﻤﺪﺓ ﺍﻟﻘﺎﺭﻱ ( 31 / 301 ) :
ﻫﻮ ﻣﻦ ﺍﻟﻌﻤﻮﻡ ﺍﻟﺬﻱ ﻳﺮﺍﺩ ﺑﻪ ﺍﻟﺨﺼﻮﺹ …ﻭﺍﻧﻤﺎ ﺍﺭﺍﺩ ﺷﻔﺎﺀ ﻛﻞ ﺩﺍﺀ ﻳﺤﺪﺙ ﻣﻦ ﺍﻟﺮﻃﻮﺑﺔ ﻭﺍﻟﺒﻠﻐﻢ ﻻﻧﻪ ﺣﺎﺭ ﻳﺎﺑﺲ
Dimana hadits ini merupakan lafadz umum tapi maksudnya khusus (tidak meyembuhkan semua hal) … maksud dari menyembuhkan semua penyakit yakni penyakit basah maupun dahak karena habbatus sauda itu jenis obat panas dan kering.”
Ibnu Hajar Al-Asqalaniy juga pernah berkata,
ﻗِﻴﻞَ ﺇِﻥَّ ﻗَﻮْﻟﻪ ” ﻛُﻞّ ﺩَﺍﺀ ” ﺗَﻘْﺪِﻳﺮﻩ : ﻳَﻘْﺒَﻞ ﺍﻟْﻌِﻠَﺎﺝ ﺑِﻬَﺎ , ﻓَﺈِﻧَّﻬَﺎ ﺗَﻨْﻔَﻊ ﻣِﻦْ ﺍﻟْﺄَﻣْﺮَﺍﺽ ﺍﻟْﺒَﺎﺭِﺩَﺓ , ﻭَﺃَﻣَّﺎ ﺍﻟْﺤَﺎﺭَّﺓ ﻓَﻠَﺎ
Dijelaskan arti “menyembuhkan semua penyakit” yang mana maksudnya adalah menerima sebuah kesembuhan memakai habbatus sauda. Karena habbatus sauda memang bermanfaat untuk penyakit jenis dingin dan jenis penyakit panas maka tidak.”
Dari semua hadits yang sudah tertuang diatas dapat disimpulkan jika habbatussaudah bisa dijadikan pencegahan dan penyembuhan semua penyakit. Namun pengecualiannya hanyalah kematian yang sudah ditetapkan oleh Allah SWT.
Apabila sudah mengkonsumsi habbatussauda namun tidak sembuh, maka seseorang memang tidak akan mendapatkan kesembuhan dengan obat tersebut. Dan apabila ingin mendapatkan kesembuhan beberapa hal yang juga harus diperhatikan antanya adalah dosis pemakaian, diagnosis yang benar dan belum tepat dijadikan obat cocok bagi penyakitnya.
Tanya Jawab seputar Habbatussauda
Banyak pertanyaan mengenai jintan hitam atau habbatussauda yang sering dijumpai. Dibawah ini membantu menjawab dari beberapa pertanyaan yang ada.
Amankah Habbatussauda dikonsumsi setiap hari?
Habbatussauda dikonsumsi setiap hari tentu saja aman asalkan sesuai dosis yang dianjurkan. Beberapa penelitian sudah membuktikan khasiat dari jintan hitam ini yang dipercaya dapat mengatasi gangguan asma, diabetes, hipertensi, membantu kesehatan kulit, mengatasi infertilitas pada pria serta khasiat-khasiat lainnya.
Kapan sebaiknya mengkonsumsi habbatussauda?
Untuk mengkonsumsi habbatussauda sebaiknya 2 kali dalam 1 hari sesuai yang dianjurkan. Selalu baca aturan pakai atau konsultasi terlebih dahulu mengkonsumsi habbatussauda.
Berapa kapsul sehari minum habbatussauda?
Dianjurkan untuk minum habbatussauda 2 – 3 kapsul 2x dalam sehari untuk dewasa seperti yang tertera pada lebel habbatussauda cap kurma azwa. Jangan lupa untuk menyimpannya ditempat yang kering.
Apa manfaat habbatussauda untuk wajah?
Manfaat habbatussauda salah satunya adalah untuk memberikan nutrisi pada kulit. Karena isi dari kandungan habbatussauda yaitu vitamin E, antioksidan, asam limonet yang dapat bekerja untuk menangkal terjadinya radikal bebas dan juga membantu memperbaiki sel-sel kulit dengan cepat. Hal tersebut akan membuat kesehatan kulit tetap terjaga dan selalu ternutrisi.
Apakah ada efek samping minum habbatussauda?
Memang habbatussauda mempunyai segudang manfaat yang baik untuk kesehatan. Namun, juga mempunyai efek samping bagi orang yang minum habbatussauda pada kondisi tertentu yang tidak bisa disepelekan. Salah satunya seperti memperparah risiko pendarahan bagi orang yang baru saja menjalani operasi. Selalu konsultasi terlebih dahulu ya, apakah situasi dan kondisi tertentu, habbatussauda aman untuk dikonsumsi atau tidaknya.
Penutup
Itulah penjelasan lengkap yang dapat tim martabattujuh.com sampaikan tentang kandungan habbatussauda dan sekumpulan hadits tentang habbatussauda yang bisa kamu pelajari. Perlu Kamu ingat, segala bentuk penyakit merupakan ujian dari Allah SWT. Dengan pertolongan dan hanya ridha dari Nya lah semua penyakit akan terangkat. Semoga bermanfaat!